TY - JOUR AU - Basalamah, Bayan AU - Nabila, Balqis Khansa AU - Imran, Yudhisman AU - Rahmansyah, Mulia PY - 2020/09/30 Y2 - 2024/03/29 TI - Spondilitis tuberkulosis: perbaikan yang signifikan setelah intervensi dini JF - Jurnal Biomedika dan Kesehatan JA - J Biomedika dan Kesehat VL - 3 IS - 3 SE - Case Report DO - 10.18051/JBiomedKes.2020.v3.137-143 UR - https://jbiomedkes.org/index.php/jbk/article/view/135 SP - 137-143 AB - <p><strong>LATAR BELAKANG<br></strong>Tuberkulosis (TB) adalah penyakit menular yang disebabkan <em>Mycobacterium tuberculosis.</em> Salah satu bentuk TB ekstra paru adalah Spondilitis TB atau biasa dikenal dengan <em>Pott’s disease </em>(PD)<em>.</em></p><p><strong>DESKRIPSI KASUS<br></strong>Perempuan berusia 40 tahun datang ke unit gawat darurat (UGD) Rumah Sakit Hermina Daan Mogot dengan keluhan nyeri punggung bawah yang memberat sejak 3 bulan yang lalu. Keluhan demam, batuk lama, penurunan berat badan disangkal. Terdapat kontak dengan penderita TB.&nbsp; Pemeriksaan fisik didapatkan <em>numeric rating scale</em> (NRS) 10, dan kekuatan motorik normal (5555) pada keempat anggota gerak. Pemeriksaan laboratorium menunjukkan leukositosis. Pemeriksaan radiologi rontgen lumbosakral menunjukkan penyempitan diskus intervertebralis pada vertebra L2 dan L3. Pasien kemudian diberikan tata laksana nyeri <em>Non Steroidal Anti-Inflamatory Drugs</em> (NSAID), antidepresan, dan opioid. Dalam perawatan pasien mengalami kelemahan tungkai kiri, kekuatan motorik turun menjadi ‘1155’. Pasien dirujuk untuk dilakukan <em>Magnetic Resonance Imaging</em> (MRI) lumbal dengan kontras dan tindakan operasi. Hasil MRI menunjukkan proses destruktif yang melibatkan L1, L2, dan L3 dan bukti ekstensi kanal paraspinal dan spinal yang menekan kantung thecal dan menyebabkan stenosis berat pada medula spinalis. Radiografi thoraks dalam batas normal. Dilakukan operasi dekompresi dan stabilisasi tulang belakang dan pemberian regimen standar obat anti tuberkulosis (OAT). Setelah menjalani operasi, klinis pasien menunjukkan perbaikan signifikan. Kekuatan motorik meningkat ke '5555' dan NRS turun menjadi 4. Pasien saat ini mengkonsumsi OAT bulan ke-14. &nbsp;</p><p><strong>KESIMPULAN<br></strong>Spondilitis TB adalah infeksi tulang belakang kronis yang dapat terjadi dengan atau tanpa tuberkulosis paru. Intervensi dini dapat memberikan perbaikan yang signifikan dan prognosis yang lebih baik.</p> ER -